Menyanyikan Lagu Secara Solo/Tunggal

 A. Jenis Penampilan Vokal Solo/Tunggal

Ada beberapa jenis penampilan bernyanyi, ada yang bernyanyi sendiri diiringi musik dari CD, ada yang tampil dengan band, ada juga yang bernyanyi bersama-sama. Semua penampilan memiliki keunikan dan sisi menarik yang berbeda. Jenis penampilan vokal solo/tunggal seringkali dinilai penampilan yang sederhana, yang sebenarnya sama saja. Justru penampilan vokal solo memiliki beban yang lebih berat karena keberhasilan penampilannya tergantung kepada sang vokalis.


B. Materi Vokal

Perbedaan mendasar materi vokal yang dimiliki dua orang berbeda: 

1. Warna suara/timbre

Bunyi atau suara setiap orang berbeda, hal ini dikarenakan getaran yang dihasilkan bentuk masing-masing pita suaranya berbeda.

2. Wilayah Nada

Kemampuan seseorang dalam mencapai ketinggian dan rendahnya nada menyebabkan seseorang memiliki wilayah nada tertentu.


C. Teknik Vokal

Tahapan teknik vokal yang harus dipahami:

1. Sikap Bernyanyi

Bernyanyi dengan baik harus diawali dengan sikap yang baik karena sikap berdiri yang baik dapat memaksimalkan tenaga untuk bernyanyi.

2. Pernafasan Diafragma

Di dalam diafragma terdapat otot yang jika terus dilatih dengan olah nafas akan menjadi lebih kuat sehingga dapat memperpanjang durasi keluarnya nafas saat bernyanyi. Otot diafragma juga dapat menjadi sumber tenaga yang besar untuk mencapai nada tinggi dan menambah tenaga saat bernyanyi, suara akan lebih bulat dan bening, dan tenggorokan tidak akan terasa sakit.

3. Resonansi

Saat bernyayi harus menggemakan suara dengan menempatkan sumber suara agar suara lebih keras saat dikeluarkan dan sampai kepada pendengar. Ada 3 jenis resonansi yaitu resonansi dada, resonansi hidung, resonansi kepala.

4. Artikulasi dan Gerak Mulut

Bernyanyi dengan baik tidak bisa terlepas dari pengucapan kata-kata pada lirik lagu dengan jelas.

5. Phrasering/Pengkalimatan

Merupakan teknik vokal yang mengatur pengelompokan kalimat, di mana vokalis dapat mengambil nafas pada setiap jeda antarkalimat.

6. Ekspresi (Mimik dan Gestur)

Saat bernyanyi hendaknya memberikan ekspresi sesuai dengan tema lagu, dengan begitu makna lagu akan lebih mudah diterima oleh pendengar.


D. Penampilan

Penyanyi akan mempersiapkan penampilan mereka mulai dari baju, gaya rambut, sepatu, aksesoris, dan riasan wajah yang disesuaikan dengan tema acara dan lagu. Ini dilakukan agar pertunjukan lebih indah dilihat dan berkesan.


E. Latihan Improvisasi Lagu Secara Solo/Tunggal

Improvisasi adalah melakukan sesuatu tanpa persiapan. Dalam bernyanyi merupakan pengembangan ornamentasi pada lagu dengan tujuan agar lagu terlihat tidak membosankan dan lebih menarik. Variasi lagu dapat dilakukan dengan mengubah unsur lagu yaitu ritmis, melodis, dinamika.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Seni Patung

MACAM-MACAM TIPE PESAN ERROR PADA RUMUS EXCEL